Globalsatu.com,MINUT - Tiga tahun kepemimpinan Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung (JG-KWL) dimeriahkan dengan jalan sehat dengan mengambil start dari Tugu Adipura Airmadidi dan finish di Terminal Airmadidi, Jumat (01/03/2024).
Bupati Joune Ganda melepas peserta jalan sehat yang diikuti oleh Forkopimda Minut, seluruh Kepala OPD, Para Asisten, para Staf Khusus Bupati, ASN dan THL Pemkab Minut, TP-PKK, Dharma Wanita dan seluruh perangkat Kelurahan/Desa se-Kecamatan Airmadidi.
Semarak Tiga Tahun Kepemimpinan JG-KWL dirangkaikan dengan Launching UCLG-ASPAC 2024 dan Launching Likupang Tourism Festival (LTF) 2024, yang akan dilaksanakan pada tanggal 23-25 April mendatang.
Bupati JG mengatakan, tiga tahun kepemimpinan JG-KWL sedang membawa Kabupaten Minahasa Utara menjadi lebih hebat, dan kita tahu bahwa persoalan-persoalan yang sedang kita alami ini bukan persoalan yang mudah, tetapi kita bersyukur mampu melewati tiga tahun kepemimpinan.
"Kami berdoa bahwa Tuhan akan terus mampukan kami untuk melanjutkan sampai dengan selesai periode jabatan saya dengan pak Wakil ini," ucap Bupati JG.
"Kami juga berterima kasih kepada seluruh Forkopimda yang selalu mendukung, seluruh Perangkat Daerah yang telah bahu membahu membantu kami. Begitu banyak prestasi yang telah kami capai, tetapi masih banyak lagi yang harus kami lakukan, untuk itu kedepannya kami memohon kepada seluruh masyarakat agar tetap mendukung kami membangun Kabupaten Minahasa Utara yang kita cintai ini," tutur Bupati JG.
Bupati JG didampingi Wakil Bupati KWL menyerahkan 437 sertifikat gratis bagi warga di 4 Desa yakni, Kauditan Dua 138, Kauditan Satu 130, Kawiley 135 dan Suwaan 34 sertifikat, yang diserahkan secara simbolis ditengah-tengah kegiatan tersebut.
Semarak tiga tahun kepemimpinan JG-KWL berlangsung sangat meriah, mulai dari senam bersama, penyalaan lilin ulang tahun, pembagian doorprize berupa hadiah voucher dan uang tunai dari setiap Dinas yang ada di Pemkab Minut untuk masyarakat yang bisa menjawab pertanyaan.
Pada kesempatan itu juga dibuka Toko Inflasi/ Pasar Murah yang digelar Dinas Perdagangan, dimana masyarakat dapat membeli bahan pokok berupa beras, gula, minyak goreng dan cabe dengan harga yang murah.
(Ekin)